Cara Aman Bepergian saat Pandemi Covid-19 Masih Melanda

 

Dimasa yang masih pandemi kini bepergian sudah mulai diperbolehkan walau tetap terbatas. Sebelum bepergian pastilah membutuhkan persiapan yang matang.

Bagaimana cara aman bepergian saat pandemi?

Saat Anda berencana bepergian, ada baiknya untuk memperhatikan setiap skenario yang mungkin Anda hadapi.

Dengan mengambil pendekatan proaktif, Anda dapat membantu menjaga diri Anda dan orang-orang yang bepergian dengan Anda tetap aman.

Berdasarkan rekomendasi Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit AS (CDC), beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika ingin bepergian saat pandemi adalah berikut ini:

  • pastikan daerah tujuan dan tempat Anda tinggal bukan zona merah
  • lakukan physical distancing selama perjalanan
  • pastikan Anda bepergian dengan orang-orang yang tidak berisiko tinggi terpapar Covid-19.

Melindungi diri selama bepergian

Anda tetap harus melakukan tindakan pencegahan ekstra. Mulailah dengan membersihkan dan mendisinfeksi kendaraan Anda secara menyeluruh.

Selain itu, pastikan untuk menyimpan tisu antibakteri dan handsanitizer di dalam mobil sehingga Anda dan semua yang ikut dalam perjalanan bisa membersihkan tangan secara rutin.

Sebelum melakukan perjalanan, temui dokter pribadi Anda. Pastikan Anda mendapatkan informasi terbaru tentang vaksin atau perawatan kesehatan pencegahan lainnya.
 

                        
                                                 sumber : kompas.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rekomendasi 7 Film Kartun Terbaik

Novel Tere Liye