Rekomendasi 7 Film Kartun Terbaik

 Film kartun merupakan film yang memiliki banyak penggemar dikalangan usia berapapun. Selain seru, film kartun sering berisi mendidik karena penggemar kartun banyak dikalangan anak-anak juga. 

Beberapa Film Kartun terbaik yang wajib pasti ditonton nih!

1. Spirited Away [2001]


Spirited Away adalah salah satu film kartun terbaik buatan Studio Ghibli.

Genre : Fantasy, Mistery

Durasi : 2 jam 5 menit

Film animasi Spirited Away juga jadi salah satu karya animasi terbaik yang pernah diproduksi oleh Studio Ghibli. Film Spirited Away juga dapat banyak pujian dari kreator film dan animasi dari berbagai belahan dunia. 

Film ini mengisahkan gadis cilik bernama Chihiro yang terjebak dalam dunia roh bersama dengan orang tuanya. Karena terlalu rakus, orang tuanya pun dikutuk menjadi babi oleh penyihir bernama Yubaba. Chihiro pun harus melawan penyihir tersebut untuk mengembalikan mereka ke dunia asalnya. 


2. Inside Out [2015]

Inside Out adalah film kartun terbaik yang bisa sekaligus bikin kamu belajar psikologi.

Genre : Fantasy, Comedy, Drama

Durasi 1 jam 42 menit

Film animasi ini merupakan karya terbaik Pixar yang bisa membuat kita sedikit berpikir saat menontonnya. Film Inside Out bercerita tentang sisi psikologis manusia yang benar adanya. 

Film animasi Inside Out bercerita tentang seorang gadis remaja yang sedang emosinya sedang tidak stabil. Dia dan orang tuanya harus pindah kota sehingga gadis ini harus beradaptasi lagi dengan lingkungan baru. Dalam film ini, kita juga jadi tahu kalau ada lima jenis emosi di dalam kepala setiap manusia.


3. Zootopia [2016]

Genre : Fantasy, Mystery, Crime

Durasi 1 jam 50 menit

Hidup di dunia binatang memang menyenangkan. Judy Hopps adalah sekor kelinci yang bercita-cita menjadi polisi di kota Zootopia. Dia pun berusaha keras untuk menggapai mimpinya dan berhasil menjadi polisi. Namun, ada kasus misterius yang buat dia kewalahan. Bersama dengan Nick, si rubah cerdik, ia pun bersama menyelesaikan kasus-kasusnya.

Film Zootopia pun berhasil memenangkan kategori Best Animated Feature di ajang Academy Awards. Tak heran karena film ini bagus untuk di tonton.


4. Shaun The Sheep The Movie [2015]

Genre Fantasy, Adventure

Durasi 1 jam 25 menit

Cerita Shaun the Sheep cukup terkenal di TV hingga kreatornya membuatkan versi the movie. Ceritanya tidak jauh berbeda tentang sekumpulan domba-domba di ladang. Suatu hari, pemiliknya menghilang dan para domba bekerja sama untuk mencari pemiliknya tersebut.

Shaun the Sheep Movie merupakan film kartun terbaik untuk menghabiskan akhir pekan bersama keluarga juga cocok ditonton anak-anak.


5. Coco [2017]

Film kartun terbaik Coco yang bisa mengundang air mata tanpa disadari.

Genre Fantasy, Mystery

Durasi 1 jam 49 menit

 Alasan film Coco jadi film yang harus kamu tonton biarpun sudah menontonnya berkali-kali adalah dikala kita menonton film kartun ini tanpa disadari kita menangis karena terharu atas cerita didalamnya. Petualangan Miguel di dunia roh untuk mencari kebenaran dari silsilah keluarganya jadi hal yang paling seru. 

Film Coco juga mendapat penghargaan Academy Award untuk Best Original Song dalam film ini. 


6. How To Train Your Dragon [2010]

Salah satu film kartun terbaik yang masih seru hingga sekuel ketiga

Genre : Fantasy, Drama

Durasi 1 jam 38 menit

Film How to Train Your Dragon merupakan film karya DreamWorks terbaik yang bersaing dengan banyak film kartun besar lainnya. Film ini mengisahkan pria muda bernama Hiccup dari desa Viking. Namun, semua orang di daerahnya belum banyak yang percaya dengan kemampuannya. Dia pun menyelamatkan seekor naga yang akhirnya mengubah hidupnya.


7. Monster, inc. [2001]

Film kartun terbaik Monster, Inc. jadi salah satu film tentang persahabatan yang wajib ditonton nih.

Genre Fantasy, Adventure

Durasi 1 jam 32 menit 

Monster, Inc. menceritakan dua monster berbeda jenis dan bentuk yang bersahabatan dan bekerja di sebuah perusahaan monster pengguna pintu. Mereka harus menakut-nakuti anak kecil guna mendapatkan energi untuk menghidupi kota monster. Mereka pun menemukan fakta bahwa tawa anak-anak lebih besar energinya dibandingkan dengan tangisan. Mereka pun harus meyakinkan para monster untuk memercayai hal tersebut sehingga berhenti membuat tangisan ataupun jeritan anak-anak.


Nah, semua film kartun diatas seru-seru untuk ditonton apalagi di weekend. Semoga rekomendasi saya bermanfaat^^.

                                          

                                  




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Aman Bepergian saat Pandemi Covid-19 Masih Melanda

Novel Tere Liye